Kondisi ruang kelas 325 saat dipakai untuk kuliah perdana mahasiswa pascasarjana. Foto: Muhammad Fadhlan Hamidan
Pada Kamis, 14 Agustus 2025, dari pukul 10.00 hingga 11.15 WIB, Departemen Sejarah menyelenggarakan kuliah perdana bagi mahasiswa pascasarjana. Kuliah ini dihadiri oleh 31 mahasiswa baik di tingkat magister maupun mahasiswa doktoral.
Kuliah dibuka oleh Farabi Fakih selaku ketua prodi pascasarjana. Kuliah dimulai dengan penyampaian beberapa pengetahuan seputar program pascasarjana di Departemen Sejarah. Program ini berupa: jadwal mata kuliah, tenaga pendidik, dan kegiatan diluar kuliah yang bisa diikuti oleh mahasiswa pascasarjana, seperti lokakarya, summer school, konferensi, seminar, paruh waktu departemen, dan lain-lain.
Kuliah kemudian dilanjutkan dengan pengenalan diri dari berbagai mahasiswa pascasarjana, dan rencana penelitian yang akan dilaksanakan. Abdul Wahid, selaku Kepala Departemen pun menyampaikan beberapa patah kata untuk menyampaikan informasi tambahan seputar Departemen Sejarah.
Acara diikuti dengan antusias dari berbagai mahasiswa pascasarjana, yang turut bertanya dan berdiskusi seputar lingkungan kampus. Secara efektif, kuliah ditutup pada pukul 11.15 oleh Farabi Fakih. Kuliah pascasarjana menunjukkan sumbangsih Departemen Sejarah dalam semangat meningkatkan mutu pendidikan nasional.
Penulis: Muhammad Fadhlan Hamidan
