Dalam rangka meningkatkan kemampuan sumber daya mahasiswa sejarah yang memiliki keterampilan dan minat dalam bidang menulis, Departemen Sejarah FIB UGM menyelenggarakan Workshop bertajuk, “Creative Writing”. Workshop tersebut diperuntukan bagi mahasiswa S1 Sejarah UGM yang minimal sedang menempuh semester 3 dengan kuota terbatas sebanyak 20 peserta. Kegiatan ini dilangsungkan pada setiap hari Selasa pukul 15.30 WIB hingga 17.00 WIB bertempat di Fakultas Ilmu Budaya UGM dengan menghadirkan Saeful Anwar S.S., M.A. selaku dosen Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia FIB UGM sebagai pemateri dalam workshop yang berlangsung selama 4 kali pertemuan dimulai sejak Selasa, 7 November 2023.
Workshop ini diharapkan dapat mengembangkan keterampilan mahasiswa S1 Sejarah dalam menulis sejarah terutama artikel populer sejarah dengan melalui pemberian materi dan praktik penulisan artikel populer, serta mampu mengetahui bagaimana tips and trick dalam mengirimkan naskah artikel populer ke media massa.